Alhamdulillah Laporan Pengaduan Saya, Di Terima Polisi.
BhayangkaraNews, Tasikmalaya -Sandi Mohammad Rosyadi, pria berusia 24 tahun ini bersama Ibu kandungnya mendatangi Polres Tasikmalaya, untuk membuat pengaduan disertai permintaan untuk menindak seorang menurut hukum melakukan tindak pidana yang merugikan dirinya.
"Saya mengadukan ke polisi, M. Shaleh Alex pemilik LPK Tsuganoki, dan Septian selaku orang yang bertanggung jawab atas kepengurusan pembuatan dokumen serta pemberangkatkan kerja ke Jepang." Kata Sandi, kepada wartawan bhayangkaranews.com usai diperiksa oleh penyidik. Kamis (10/10/2024) Siang.
Kalau bukan penipuan, apa nama..? Sebab setelah saya, menyerahkan uang sebesar puluhan juta rupiah. Yang katanya untuk biaya pendidikan, dan keberangkatan kerja ke Jepang, sampai sekarang tidak ada kejelasan, jelas sandi.
"Namun setelah membayar seperti yang diisyaratkan LPK Tsuganoki, janji bulan Maret 2024 akan berangkat. Hingga kini bulan Oktober, tak kunjung diberangkatkan, dan uang yang telah disetorkanpun tidak dikembalikan."
Kemudian yang lebih ironisnya lagi, kedua dokumen yang katanya untuk pelengkap persyaratan kerja ke Jepang. Sampai saat ini dirinya, belum menerima dokumen tersebut alias tidak jadi, tambah Sandi.
Oleh karena itu saya, mengadukan kasus ini ke Polres Tasikmalaya, dengan dugaan melanggar pasal 378 KUHP tentang penipuan dan atau 372 KUHP tentang pengelapan.
Alhamdulillah. Laporan pengaduan saya, di Polres Tasikmalaya, Polda Jawa Barat, sudah di terima. Saya, berharap segera ditangani dan di proses sesuai dengan undang-undang yang berlaku. Harap, Sandi. (Rudiono)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..