Terapkan Cooling System Jelang Pemilu Dengan Dialogis Bersama Warga
Mojokerto // bhayangkaranews.com - Kapolsek Dlanggu IPTU Mohammad Khoirul Umam S.E., M.H. melakukan dialogis bersama masyarakat sebagai salah satu upaya penerapan Cooling System jelang Pemilu 2024, dialogis tersebut guna menjalin komunikasi dua arah agar dapat menciptakan dan menjaga kondusifitas kamtibmas di masyarakat, Sabtu (25/11/2023).
“Cooling System ini mencakup dialog interaktif, sosialisasi dan pertemuan dengan berbagai elemen masyarakat,” ujar Kapolsek Dlanggu IPTU Mohammad Khoirul Umam S.E., M.H.
“Polsek Dlanggu berkomitmen untuk memberikan pemahaman yang jelas mengenai pentingnya menjaga kedamaian dan ketertiban dalam proses demokrasi. Cooling system ini sebagai langkah konkret Polri untuk memastikan bahwa semua pihak dapat berpartisipasi dalam proses demokrasi yang jujur adil dan bersih,” lanjutnya.
Kapolsek Dlanggu IPTU Mohammad Khoirul Umam S.E., M.H. tak henti hentinya mengajak seluruh masyarakat agar bersama" menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan damai dilingkungan masing-masing serta mewaspadai berita hoax terkait pemilu yang sering beredar.
Anggota Polsek Dlanggu akan terus berupaya menciptakan situasi aman dan kamtibmas yang kondusif serta mencegah segala potensi yang ada. Menurut Kanit Binmas, banyak isu Sara dan provokatif yang beredar di media sosial yang bisa mengganggu persatuan dan kesatuan jelang Pemilu.
“Semua pihak, baik masyarakat maupun stakeholders, diharapkan dapat mendukung upaya Polri dalam menciptakan suasana yang kondusif. Dengan kolaborasi yang baik, diharapkan Pemilu dapat berjalan lancar dan memberikan hasil yang memuaskan bagi semua pihak.” Kapolsek Dlanggu IPTU Mohammad Khoirul Umam S.E., M.H.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..