Ungkap Ojol fiktif, Arteria Dahlan : Polda Jatim Pilot Project Tangani Kejahatan Siber
Bhayangkaranews.com, Surabaya - Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Luki Hermawan didampingi Dirreskrimum Polda Jatim KBP Pitra Andrias Ratulangie dan Kabidhumas KBP Trunoyudo Wisnu Andiko menggelar Konferensi Pers Ungkap Kasus Kejahatan Siber Order Ojek Online Fiktif di Lobby Tribrata Mapolda Jatim.
Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan, S.T., S.H., M.H. ikut langsung menyaksikan kegiatan ungkap kasus yang digelar langsung Polda jatim ini Anggota Komisi III DPR RI. Kamis (05/03/20)
Irjen Pol Drs. Luki Hermawan menjelaskan, Polda Jatim berhasil mengamankan sebanyak 6 pelaku. Adapun dalam kasus ini Pelaku menggunakan alat khusus guna meregistrasi kartu yang selanjutnya akan dipergunakan pelaku untuk melancarkan aksinya.
Ditempat yang sama, Arteria Dahlan menyampaikan, Apresiasi luar biasa atas inovasi penegakan hukum Polda Jatim khususnya kepada Tim Jogo Boyo Ditreskrimum Polda Jatim yang telah berhasil membongkar jaringan akun Ojek Online Fiktif ini sesuai dengan respon konkret Visi Promoter Polri.
"Polda Jawa Timur layak untuk dijadikan Pilot Project dalam menangani kasus Kejahatan Siber". Terang Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan kepada media yang meliput.
Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Sandi Nugroho bersama pejabat utama Polda Jatim juga hadir dalam pelaksanaan konferensi pers yang dipimpin Kapolda Jatim
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..