Kanit Lantas Polsek Kenjeran Pimpin Operasi Cipkon di Akses Suramadu
Bhayangkaranews.com- Operasi cipta kondisi (Cipkon) digelar Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di akses Jembatan Suramadu, Jalan H.M Noer, Rabu, 27 Nopember 2019.
Kegiatan ini dilakukan pukul 10.00 hingga pukul 11.00 dengan terget pengendara roda empat jenis mobil pribadi dan mobil niaga seperti truk dan pickup.
Untuk sasaran operasi Cipkon kali ini yaitu kelengkapan surat-surat (SIM dan STNK) dan penggunaan sabuk pengaman.
Saat itu operasi diikuti enam orang personil Unit Lantas yang dipimpin Kanit Lantas Ipda Paryadin.
Sementara hasil yang didapatkan dalam kegiatan ini yaitu 12 pelanggar yang langsung diberikan sanksi E-Tilang.
Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, operasi ini ditujukan untuk menekan angka kecelakaan, sekaligus membiasakan masyarakat tertib berlalu lintas.
“Banyak kecelakaan yang disebabkan oleh pengendara yang tidak tertib berlalu lintas. Hal inilah yang mendorong kami untuk rajin melakukan operasi Cipkon, agar masyarakat terbiasa untuk tidak melanggar aturan lalu lintas,” ungkapnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..