Satresnarkoba Polres Kediri Amankan Tukang Servis Ponsel
Buser Satresnarkoba Polres Kediri mengamankan M. Abdillah (42) tukang servis ponsel warga Desa Besuk Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri.
Pria itu ditangkap lantaran telah memiliki narkotika jenis sabu-sabu. Dari tangan pelaku petugas mengamankan sabu-sabu seberat 0,91 gram dan 1 ponsel.
Kasubbag Humas Polres Kediri Iptu Purnomo mengatakan penangkapan pelaku itu bermula dari tindak lanjut Informasi dari masyarakat.
Tim Buser Satresnarkoba Polres Kediri kemudian melakukan serangkaian penyelidikan. Petugas kemudian melakukan penggerebekan dirumah pelaku.
"Pelaku diamankan dirumahnya. Barang bukti sabu-sabu seberat 0,91 gram Di sebunyikan pelaku di bungkus rokok, " ungkap Iptu Purnomo, Selasa (26/11/2019).
Pelaku yang tidak berkutik saat diamankan dan petugas menemukan barang bukti tersebut diakui oleh pelaku. Pelaku kemudian digelandang ke Mapolres Kediri guna penyelidikan lebih lanjut.
"Pelaku saat ini masih dimintai keterangan guna penyelidikan lebih lanjut, " terang Iptu Purnomo.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..