Polresta Kediri Adakan Santunan Anak Yatim di Masjid Baiturrahim
Polresta Kediri -- Polresta Kediri mengadakan Santunan Anak Yatim di Masjid Baiturrahim Polresta Kediri Jl. K.D.P. Slamet No. 2 Kota Kediri. Kegiatan pada hari Jumat, tanggal 22 November 2019 di mulai pukul 08.50 wib s/d 09.30 wib.
Acara itu dalam Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad S.A.W. 1441 H Tahun 2019. Dengan tema "Dengan meneladani ahlak dan kepemimpinan Nabi Besar Muhammad S.A.W. kita wujudkan Polri yang Promoter, berprestasi dan Inovatif".
Kegiatan dihadiri perwakilan anggota dan jajaran Polsek Polresta Kediri dengan jumalah jamaah kurleb 200 orang.
Hadir dalam giat itu Wakapolresta Kediri Kompol Iwan Sebasttian, S.ST, S.H.M.H..Wakil Ketua Bhayangkari Polresta Kediri. Romo KH. Samsudin dari Pondok Kel. Banjarmelati.
Para PJU Polresta Kediri. Kapolsek jajaran Polresta Kediri. Anggota Polres dan Poksek jajaran Polresta Kediri. Pengurus Bhayangkari Polresta Kediri. Anak Yatim Piatu dari Yayasan Ar Risalah Kel. Bandar Kidul Kec. Mojoroto Kota Kediri.
Diawali Pembukaan, Pembacaan Ayat Suci Al Quran oleh Brigadir Alamsyah anggota Bhabinkamtibmas Kel. Bandar Lor.
Sambutan Wakapolresta Kediri. "Saya atas nama Polresta Kediri mengucapkan terima kasih kepada seluruh anngota maupun panitia semoga apa yang kita laksanakan dapat manfaat dari Allah Swt. Dalam hal inilah kelahiran Nabi Muhammad S.A.W. dapat memperkuat iman kita kepada Allah SWT," ujarnya.
"Saya harap ketelaudanan Nabi Besar Muhammad S.A.W dapat menirunya dan akhlak itu dapat kami terapkan sebagai cerminan tugas kami Polri yang mengayomi masyarakat," tambahnya.
Santunan Anak Yatim Piatu Yayasan Ar Risalah oleh Wakapolres Kediri Kota di dampingi Ibu Wakil Ketua Bhayangkari Polresta Kediri. Tausiyah oleh Romo K.H. Samsudin. Doa dan Selesai. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..