Sambang Tokoh Agama, Anngota Polsek Pare Sampaikan Pesan Kamtibmas
Anggota Polsek Pare Polres Kediri, Kamis malam (21/11/2019) sambang ke tokoh agama.
Disaat melaksanakan giat dialogis tidak lupa menyampaikan pesan Kamtibmas dengan tokoh agama.
Dalam kesempatan tersebut, selain untuk mempererat tali silaturahmi, Anggota Polsek Pare juga memberikan himbauan Kamtibmas untuk senantiasa menjaga kerukunan, perdamaian, persatuan dan kesatuan serta kebhinekaan, serta tidak mudah percaya dengan berita hoax.
Anggota Polsek Pare Polres Kediri mengharapkan kerjasama dalam menanggulangi faham radikalisme, terorisme dan pelaksanaan Pilkades serentak se Kabupaten Kediri khususnya di wilayah Kandangan yang aman dan rukun.
Diharapkan himbauan dan pesan Kamtibmas tersebut dapat diteruskan kepada warga masyarakat yang lain sehingga situasi Kamtibmas selalu aman dan kondusif.
Kapolsek Pare Polres Kediri Iptu I Nyoman Sugita melalui Kasi Humas Polsek Pare Bripka Rendy Prasetyo menuturkan kegiatan patroli sambang tersebut.
“Tujuan kegiatan dialogis ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi serta hubungan kerjasama sinergitas antara Polri dengan instansi lain khususnya tokoh agama agar situasi kamtibmas di wilayah Kandangan ini selalu dalam keadaan kondusif,” ucap tutur Kasi Humas. (Opr | Polres Kediri)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..