Anggota Polsek Plemahan Dialogis Dengan Warga Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Sebagai upaya untuk mengantisipasi berbagai aksi kejahatan dan gangguan Kamtibmas serta untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat khususnya wilayah plemahan, Anggota Polsek Plemahan Polres Kediri selalu melaksanakan giat rutin sambang desa dan silaturahmi serta dialogis dengan warga wilayah plemahan.
Kegiatan patroli sambang desa dan dialogis tersebut seperti yang dilaksanakan oleh Anggota Polsek Plemahan Polres Polres Kediri. Kamis, (21/11/2019).
Dalam kesempatan tatap muka dan dialogis bersama warga itu, Anggota Polsek Plemahan Polres Kediri tidak lupa memberikan himbauan dan menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga Desa Bogokidul Kecamatan Plemahan serta meminta agar warga ikut berperan secara aktif didalam pemeliharaan Kamtibmas dengan cara menjaga wilayah dan lingkungan masing masing.
Saat dikonfirmasi usai patroli sambang desa, Aiptu Andik Noviantoro bersama dengan Brigadir Ali Ikhsan yang saat itu sedang melaksanakan patroli menjelaskan bahwa patroli sambang desa sekaligus di gunakan untuk bersilaturahmi bersama warga tersebut sebagai sarana untuk menggali informasi dari masyarakat terkait potensi gangguan Kamtibmas sehingga dapat diantisipasi sebelum terjadi maupun tidak berkembang lebih luas.
“Kita akan terus berupaya untuk menggali berbagai informasi dari warga sebagai langkah antisipasi tindak kejahatan dengan mengedepankan senyum, sapa dan salam,” tutur Aiptu Andik Noviantoro.
“Apabila kegiatan ini dilaksanakan setiap hari, manfaatnya akan bertambah yaitu kita akan mendapat mitra yang baru, dan dengan kunjungan yang dilakukan akan bisa memberikan motivasi kepada masyarakat untuk lebih meningkatkan pengawasan lingkungan sekitarnya,” tambahnya.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..