Babinkamtibmas Tambak Sarioso Sampaikan Pesan Jaga Ketertiban Ke Petugas Parkir
Bhayangkaranews.com- Himbauan jaga ketertiban disampaikan Aiptu Suroyo, Babinkamtibmas Tambak Sarioso, Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada petugas parkir di Jalan Asemraya.
Himbauan ini disampaikan Aiptu Suroyo dalam kunjungannya Sabtu pagi, 16 Nopember 2019.
Saat itu Aiptu Suroyo berpesan kepada petugas parkir atas nama Bapak Hendro, agar tidak memarkir kendaraan melebihi batas bahkan sampai masuk ke badan jalan.
Hal ini dikarenakan dapat mengganggu kelancaran lalu lintas dan menyebabkan kemacetan yang merugikan para pengguna jalan.
Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, himbauan jaga ketertiban ini merupakan salah satu upaya untuk menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif.
“Tidak hanya ke petugas parkir. Himbauan ini juga rajin kami sampaikan ke para penarik becak, pengojek dan pedagang kaki lima (PKL),” jelasnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..