POLSEK PLEMAHAN GIATKAN SAMBANG POSKAMLING
Pelaksanaan kegiatan patroli dialogis dilaksanakan personil Polsek Plemahan Polres Kediri guna menyampaikan himbauan antisipasi aksi pencurian. Rabu, (13/11/2019)
Kegiatan tersebut berlangsung di salah satu poskamling yang terletak di Desa Langenharjo Kecamatan Plemahan.
Diawaki oleh regu unit Patroli, yang dipimpin Kanit P3D Polsek Plemahan Polres Kediri Aiptu Sumarji dalam kesempatannya menghimbau kepada masyarakat untuk lebih mengoptimalkan kegiatan siskamling untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas salah satunya pencurian.
Dijelaskan Aiptu Sumarji bahwa kegiatan patroli dialogis sambang Poskamling ini dimaksudkan untuk menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat serta menjalin komunikasi dengan masyarakat.
Sinergi antara Polri dan masyarakat yang telah terjalin dengan baik, akan memberikan efek positif demi menjaga kondusifitas wilayah. (Opr | Polres Kediri)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..