INI UPAYA BHABINKAMTIBMAS POLSEK KANDAT UNTUK CEGAH PEREDARAN NARKOBA
Selain melaksanakan tindakan secara represif, Polsek Kandat Polres Kediri juga melakukan kegiatan preventif dalam menjaga stabilitas wilayahnya.
Seperti nampak saat Aipda Edi Susilo selaku Bhabinkamtibmas Desa Cendono, menyampaikan pesan kamtibmas tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba di kalangan remaja. Jum’at, (8/11)
Bertempat di salah satu lokasi tongkrongan para pemuda di Desa Cendono Kecamatan Kandat, Aipda Edi menekankan kepada para remaja untuk menjauhi Narkoba.
“Saya menghimbau kepada adik – adik sekalian, mari kita bersama – sama melawan Narkoba, jangan sampai masa depan kita hilang hanya karena Narkoba,” tuturnya.
Ditambahkan, hendaknya para remaja mampu mengisi kemerdekaan ini dengan berbagai kegiatan positif yang dapat meningkatkan citra diri sebagai cerminan kepribadian bangsa. (Opr | Polres Kediri)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..