Jalin Komunikasi Anggota Polsek Ngancar Patroli Sambang Desa
Bhabinkamtibmas Polsek Ngancar Polres kediri Briptu Ade Candra bersama bhabinsa Sertu Sito melaksanakan sambang rutin ke desa Ngancar yang berada di wilayah Kecamatan Ngancar, Sabtu (02/11/2019).
Briptu Ade Candra mengatakan Bhabinkamtibmas memang mengemban tugas pokok pembinaan kamtibmas yang mana dalam pelaksanaannya mempunyai tujuh tugas pokok salah satunya adalah kegiatan sambang.
“Melalui sambang ini, saya melakukan interaksi langsung dengan perangkat desamasyarakat sehingga bisa menyerap segala bentuk informasi yang berkembang dilingkungan masyarakat,” jelasnya.
Ditempat lain, Kapolsek Ngancar AKP Iwan Swtyo Budhi SH menjelaskan bahwa seorang Bhabinkamtibmas harus siap sedia dan proaktif membina Desa.”Bhabinkamtibmas harus selalu berada di tengah-tengah masyarakat memberikan pengetahuan dan membantu memecahkan permasalahan yang ada di desa,” ungkapnya.
Selain itu menurutnya Bhabinkamtibmas juga harus memiliki kreatifitas mengajak masyarakat untuk bersama" mengembangkan desanya dan menjaga situasi kamtibmas tetap aman
Lebih lanjut Kapolsek Ngancar menambahkan pentingnya sinergisitas yang baik antara petugas bhabinkamtibmas dengan unsur pemerintahan Desa.”Ciptakan hubungan yang harmonis dengan unsur Pemerintahan Desa yang ada di desa, baik Pemerintahan Desa tokoh masyarakat tokoh agama tokoh adat tokoh pemuda dan masyarakat jadikan tugas yang diemban sebagai amal ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa,” pungkas AKP Iwan Setyo Budhi SH. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..