Polsek Ringinrejo Giatkan Cangkrukan Kamtibmas Jelang Pilkades
Polsek Ringinrejo Polres Kediri terus menggelar cangkrukan keamanan dan ketertiban masyarakat ( Kamtibmas ). Kali ini dilaksanakan dengan Calon Kepala Desa Sambi Kecamatan Ringinrejo. Senin malam, (28/10/2019).
Hadir dalam kegiatan cangkrukan kamtibmas, antara lain Wakapolsek Ringinrejo IPDA RUDY WIDIANTO beserta anggota, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Sambi, para kader dan simpatisan Calon Kepala Desa Sambi.
Dalam konfirmasinya Wakapolsek Ringinrejo Polres Kediri IPDA RUDY WIDIANTO mengungkapkan, "Dalam dialog tidak hanya tentang kamtibmas saja, tapi juga tentang ketertiban berlalu lintas, hingga kondusifitas wilayah jelang Pilkades yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini yaitu pada 30 Oktober 2019 mendatang", terangnya.
Lebih lanjut IPDA RUDY WIDIANTO menambahkan, "agar semua elemen masyarakat dan aparat pemerintahan dapat bersinergi untuk mencegah gangguan kamtibmas, terlebih sekarang tahapan Pilkades sudah memasuki masa tenang".
"Mari kita bersama" menjaga lingkungan, agar tetap kondusif dan apabila ada hal-hal yang mencurigakan segera laporkan ke RT dan RW atau langsung kepada kami Polsek Ringinrejo maupun Bhabinkamtibmas Desa Sambi, agar mendapatkan tindakan sedini mungkin", pungkasnya. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..