Istighosah Polsek Kunjang Dan Masyarakat Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI
Dalam rangka untuk menciptakan kondisi menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Polsek Kunjang Polres Kediri bersama masyarakat desa kunjang mengadakan Istiqosah doa bersama di Masjid Al ma'ruf dusun plosorejo Desa Kunjang Kecamatan Kunjang Kabupaten Kediri yang dilaksanakan sekitar pukul 20.00 wib.Jum’at (18/10/2019).
Kegiatan doa bersama dihadiri oleh Kanit Bimas Polsek Kunjang Polres Kediri Aipda Arif Diana Mustofa, Toga, Tomas dan warga masyarakat. Adapun yang hadir dalam kegiatan ini dihadiri jamaah sekitar 150 orang.
Istighosah, baca yasin dan tahlil dilanjutkan dengan pengajian dengan pembicara KH. NURHABIBILLAH dari jombang. Dalam rangka haul Mbah Hasim tokoh agama dusun plosorejo
dan dalam rangka menciptakan kondisi jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden republik Indonesia berharap situasi aman dan kondusif.
Dalam kegiatan tersebut bertujuan mengirim doa untuk para syuhada pejuang agama yang telah meninggal demi agama bangsa dan negara. Selain itu ia mengharapkan, semoga Allah SWT senantiasa menjaga kedamaian, ketentraman di Indonesia dan terkhusus untuk Kabupaten kediri dengan situasi aman, nyaman dan kondusif.
Kita berdoa bahwa Indonesia damai, Indonesia tenteram, masyarakatnya semua bahagia. Salah satunya nanti akan dilaksanakan agenda besar pelantikan presiden dan wakil presiden RI terpilih. Semua berdoa, semoga dalam pelaksanaan Presiden dan Wakil Presiden nanti berjalan lancar, aman dan damai. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..