Ps Kanit Patroli Polsek Klampis Polres Bangkalan Pun Tangani Sendiri Pencegahan Lakalantas
Bhayangkaranews.com - Polres Bangkalan, Pengaturan arus lalu lintas pagi ini didepan Pasar Klampis sudah menjadi tugas rutin bagi anggota Polsek Klampis Polres Bangkalan demi kelancaran arus lalu lintas yang sudah mulai padat sejak pukul 06.30WIB. (Sabtu, 19/10/2019)
Selain pengaturan arus lalu lintas Aiptu Moh Ridwan bersama Bripda Dimas juga menertibkan para pedagang untuk tidak berjualan di bahu jalan dan bagi para tukang becak untuk memarkir becaknya ditempat yang telah disediakan sehingga tidak menimbulkan kemacetan.
"Untuk itulah wajib bagi setiap anggota Polsek Klampis untuk melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas pagi, apalagi bertepatan dengan jam masuk sekolah dikarenakan jalan masuk menuju SMPN 1 Klampis berada di depan Pasar Klampis sehingga akan menimbulkan kemacetan," ungkap Kapolres Bangkalan AKBP. Rama Samtama Putra, S. I. K., M. Si. M.H. (Hms polsek kalmpis)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..