BHABINKAMTIBMAS POLSEK RINGINREJO SAMPAIKAN PESAN KAMTIBMAS SAAT MUSRENBANGDES
Anggota Bhabinkamtibmas Desa Purwodadi Polsek Ringinrejo Polres Kediri BRIPKA DIDIK SUPRASETYA menghadiri dan memberikan sambutan sekaligus menyampaikan pesan pesan Kamtibmas saat rapat Musrenbangdes di desa binaan. Rabu, (16/10/2019).
Kapolsek Ringinrejo IPTU R. DIDIK SIGIT. S, S.H. melalui Kasi Humas Polsek Ringinrejo Polres Kediri BRIPKA EDI SUSELO menuturkan bahwa jelang Pemilihan Kepala Desa apalagi sudah dalam waktu dekat ini, masing masing anggota Bhabinkamtibmas selalu diarahkan untuk lebih intensif lagi menyampaikan pesan pesan Kamtibmas di desa binaan masing masing supaya pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa serentak se Kabupaten Kediri tahun ini dapat berlangsung dengan damai, aman dan kondusif.
Pesan Kamtibmas yang disampaikan kepada masyarakat dan tamu undangan dalam rapat Musrenbangdes tersebut yaitu menghimbau dan mengajak para Calon Kepala Desa dan masyarakat semuanya untuk bersama sama menjaga situasi wilayah Ringinrejo mulai dari jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa hingga nanti berakhirnya situasi wilayah Ringinrejo tetap damai, aman dan kondusif.
"Kami selalu menggiatkan para Bhabinkamtibmas di masing masing desa binaan nya untuk lebih intensif lagi menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kepada para Calon Kepala Desa dan masyarakat mengingat pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa se Kabupaten Kediri ini sudah semakin dekat dan menghimbau serta mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama menjaga situasi di wilayah Ringinrejo ini tetap damai, aman dan kondusif, tutur Kasi Humas. (Opr | Polres Kediri)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..