Senin Dinihari, Bundaran Jalan Asmara Dijaga Anggota TEKAB Polres Bangkalan
Bhayangkaranews.com, Bangkalan - Menanggulangi aksi begal dan juga menumpas stigma negatif masyarakat luas tentang 'begal' yang ada di Bangkalan, terus dilakukan oleh jajaran kepolisian di Resort Bangkalan dalam rangka membangun citra positif kepada masyarakat di kabupaten Bangkalan.
Salah satunya dengan melakukan patroli. Kali ini, Patroli ini dilakukan oleh jajaran anggota Satreskrim Polres Bangkalan dan membawa beberapa personil TEKAB (Team Khusus Anti Begal) pada hari ini Senin (14/10/2019) sekitar pukul 01.00 WIB dinihari tadi.
Patroli di wilayah sepi dan lengang ini terus dilakukan demi memberikan pelayanan yang prima selama 24 jam kepada masyarakat di kabupaten Bangkalan dan juga mewujudkan Bangkalan yang aman dan kondusif.
"Tugas pihak kepolisian adalah memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Ini akan terus kami lakukan dalam rangka mewujudkan Bangkalan yang aman dan kondusif," jelas Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H. pada hari ini di Mapolres Bangkalan. (Duwi)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..