Polres Tanjung Perak Gelar Binrohtal Untuk Tingkatkan Keimanan Personil
Bhayangkaranews.com- Untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan para personil, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rutin menggelar acara bimbingan rohani dan mental (Binrohtal) yang digelar setiap Hari Jumat.
Seperti halnya yang dilaksanakan Jumat pagi, 11 Oktober 2019 di Masjid Al Hidayah, di lingkungan Mapolres.
Acara ini dimulai pada pukul 08.00 hingga pukul 09.30, diikuti para personil, termasuk anggota Polwan, ASN dan PHL.
Saat itu kegiatan diisi dengan pembacaan surat-surat pendek, surat yasin dan ceramah agama.
Menurut Wakapolres PelabuhanTanjung Perak, Kompol Ahmad Faisol Amir, S.I.K, Msi, kegiatan Binrohtal ini bertujuan untuk mencegah para personil melakukan hal-hal yang tercela, sehingga mencoreng citra kepolisian.
Diharapkan dengan iman dan ketakwaan yang dimiliki, personil kami tidak sampai melakukan hal-hal yang bertentangan dengan prinsip-prinsip kebenaran dan hati nurani,” ujarnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..