Kanit Binmas Polsek Ngancar Cangkruan Kamtibmas di Kampung Nanas
Untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif himbauan kamtibmas terus dilakukan Polsek Ngancar kali ini dengan kegiatan cangkruan kamtibmas Kanit Binmas Aipda Siswanto yang didampingi Bhabinkamtibmas desa sugihwaras Bripka Yoan dengan sasaran penjual buah dikampung Nanas Desa Sugihwaras Kecamatan Ngancar Kabupaten Kediri, Jumat (11/10/19).
Cangkruan Kamtibmas ini mempunyai tujuan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada paguyupan penjual Buah yang ada di kampung nanas untuk bisa menjaga kebersihan dan tidak meninggalkan sampah mengingat letak jualan berdekatan dengan jalan raya yang menuju puncak kawah wisata Gunung kelud Apabila mempunyai Buah yang Busuk dan tidak layak konsumsi agar dikumpulkan di tempat Pembuangan yang telah ditentukan serta tidak ditinggal sembarangan untuk mencegah Bau tak sedap .
“ Kami sekedar menghimbau agar para pedagang ini untuk selalu menjaga kebersihan sehingga tetangga dan pengguna jalan di sekitar tempat jualan tidak merasa dirugikan dengan bau buah yang busuk dan sampah yang berserakan “ ujar Kanit Binmas Aipda Siswanto
Diharapkan dengan adanya kegiatan Sambang Cangkruan Kamtibmas di lokasi tempat penjual buah Nanas maka warga pedagang buah dan masyarakat akan merasa aman dan nyaman dalam beraktifitas serta lebih dekat dengan polisi sehingga komunikasi dapat terjalin harmonis dalam kaitan pemeliharaan kamtibmas yang kondusif di Wilayah kecamatan Ngancar. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..