Sukses Dalam Pengelolaan Negara, Polres Jombang Terima Penghargaan Dari KPPN Mojokerto
Bhayangkaranews.com, Jombang - Kesuksesan AKBP Boby memang tak diragukan lagi. Kini, kiprahnya terus melejit dengan berbagai macam prestasi yang mulai ditorehkan di tanah Jombang. Tak butuh waktu lama, AKBP Boby yang baru menjabat sebagai Kapolres Jombang kurang dari satu bulan memimpin Korps Polri di kota santri tersebut langsung membawa Jombang meraih penghargaan elit.
Seperti dilansir dari bhayangkaranews.com, Polres Jombang pada TW I, TW II, TW III telah mendapat Penghargaan dari KPPN Mojokerto dalam rangka Pengelolaan Keuangan Negara Terbaik dengan Nilai IKPA 99,65. Tak tanggung tanggung dengan Pagu diatas 20 Milyard, Polres Jombang pun di berikan fasilitas tanpa antri dalam pengajuan SPM (Surat Perintah Membayar).
SPM (Surat Perintah Membayar) merupakan dokumen yang diterbitkan oleh Pengguna Anggaran/Kuasa Pengguna Anggaran atau pejabat lain yang ditunjuk untuk mencairkan dana yang bersumber dari DIPA atau dokumen lain yang dipersamakan. SPM diproses menggunakan Aplikasi SPM yang dikembangkan oleh Direktorat Sistem Perbendaharaan Ditjen Perbendaharaan. SPM berlaku sebagai surat perintah kepada KPPN sebagai Kuasa BUN di daerah untuk mencairkan dana APBN.
"Apa yang telah kami lakukan merupakan bukti bahwa Polres Jombang terus melakukan inovasi dan transparansi keuangan untuk mewujdkan Zona Integeritas dan menjadi salah satu institusi pelayanan publik yang sukses dalam pengelolaan keuangan negara. Ini salah satu buktinya. Jadi, masyarakat Jombang tidak perlu khawatir. Polres Jombang akan terus memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat,"terang Kapolres Jombang AKBP Boby Pa'ludin Tambunan, S.I.K., M.H. pada hari ini, Kamis (10/10/2019) di Mapolres Jombang. (Duwi)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..