Personil Polsek Arosbaya Polres Bangkalan Prioritaskan Keselamatan Masyarakat Di Jalan Raya
Bhayangkaranews.com - Polda Jatim - Polres Bangkalan, Guna menjaga Keamanan, ketertiban dan Keselamatan masyarakat di jalan Raya, Pagi ini Personil Polsek Arosbaya Polres Bangkalan Bripka Rudi Hartono melaksanakan Polisi pelayanan masyarakat pagi hari sejak pukul 06.30WIB di SMKN I Arosbaya untuk membantu pelajar saat menyeberang jalan raya dan pengguna jalan lainnya. (Rabu 09/10/19)
Naluri seorang Polisi melihat pelajar dan masyarakat yang hendak menyeberang jalan dengan sigap anggota segera menghentikan kendaraaan yang melintas dan memberi kesempatan para penyeberang untuk menyeberang di depan SMKN I Arosbaya, Sebagaimana yang diperlihatkan seorang anggota Polsek Arosbaya pagi ini mengatur Lalu Lintas serta memberikan pelayanan dan pengaturan lalu lintas dijalan raya Kecamatan Arosbaya Kabupaten Bangkalan.
Hal ini merupakan wujud pelayanan Polisi kepada Pelajar, masyarakat, dan pengguna jalan lainnya terutama pelayanan pagi sangat perlu dilaksanakan, selain untuk mendekatkan diri pada masyarakat, tentu juga untuk memberikan rasa aman karena ada petugas yang telah mengaturnya. Ujar Kapolsek Arosbaya Iptu Fery Riswantoro, SH. MH. Melalui Kasubbag Humas Polres Bangkalan Iptu Suyitno, SH. MH. (Sny)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..