Ps. Kanit Binmas Polsek Arosbaya Polres Bangkalan Peduli Dunia Pendidikan
Bhayangkaranews.com - Polda Jatim - Polres Bangkalan, selain sebagai anggota Kepolisian yang bertugas sebagai Ps.Kanit Binmas polsek Arosbaya Polres Bangkalan Bripka Rony Adam juga membantu mengajar di SDN 2 Lajing kecamatan Arosbaya, selasa 08/10/19.
Hal tersebut di lakukan Bripka Rony Adam selaku Ps. Kanit Binmas Polsek Arosbaya dalam rangka melaksanakan pembinaan terhadap para pelajar dan memberikan motivasi serta mendekatkan diri antara Polri dengan pelajar.
Pihak sekolah SDN Lajing 2 juga meminta untuk memberikan mata pelajaran tambahan yaitu profesi sebagai anggota Polri kepada siswa siswinya, meski dengan keterbatasan ilmu yang dimilikinya, Bripka Rony Adam tetap berusaha sebaik mungkin untuk memberikan pendidikan serta pengajaran kepada murid SDN Lajing 2 tentang pelajaran tambaha profesi anggota polri
Selain memberikan pelajaran tambahan, juga menyampaikan himbauan kepada siswa-siswi untuk berdisiplin yang dimulai dari diri sendiri, di rumah, sekolah dan masyarakat. Bentuk disiplin di lingkungan rumah, keluarga adalah belajar, bangun pagi, ibadah tepat waktu dan lain lainnya.
Kapolsek Arosbaya Iptu Fery Riswantoro, SH. MH. menambahkan bentuk disiplin di sekolah antara lain, datang tepat waktu ke sekolah, mengikuti pelajaran, mendengarkan guru saat memberikan pelajaran, pulang tepat waktu dan lain sebagainya.
Kapolsek Arosbaya Iptu Fery Riswantoro, SH. MH. melalui Kasubbag Humas Polres Bangkalan Iptu Suyitno, SH. MH. Menuturkan selain di sekolahan, bentuk dsiplin di masyarakat juga harus dilakukan antara lain menghargai dan menghormati orang yang lebih tua, berkata sopan dan santun, menjaga situasi lingkungan agar aman dan nyaman. (Sny)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..