Di Pelosok Desa, Polres Bangkalan Siap Sedia PAM Pagi Demi Kenyamanan Warga
Bhayangkaranews.com, Bangkalan - Pusat keramaian dan kepadatan kota tak hanya ada di kabupaten, namun juga ada di wilayah kecamatan. Sama halnya dengan yang terlihat di Desa Patengteng yang terletak di Kecamatan Modung, kabupaten Bangkalan.
Nampak pada hari ini Senin (07/10/2019) sekitar pukul 06.30 WIB, dua anggota piket fungsi Polsek Modung melakukan pengamanan pagi dan juga mengatur arus lalu lintas demi menciptakan situasi dan kondisi tetap aman dan kondusif.
Turunnya anggota kepolisian ini juga merupakan sebagai simbol dimana kepolisian terus hadir untuk selalu memberikan yang terbaik di kesatuan wilayah.
"Kami memang memastikan keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat serta di kecamatan akan kami pantau selama 24 jam untuk menjamin kenyamanan warga yang prioritas utama,"imbuh Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H. pada hari ini di Mapolres Bangkalan. (Duwi)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..