Antisipasi 3C, Kanit Sabhara Polsek Sukolilo Polres Bangkalan Patroli SPBU
Bhayangkaranews.com - Polda Jatim - Polres Bangkalan, Untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif Polsek Sukolilo Polres Bangkalan meningkatkan patroli malam yang di pimpin Kanit Sabhara polsek Sukolilo Iptu Rahmad S. patroli di tempat obyek vital SPBU dan pemukiman warga yang ada di wilayah, Senin (07/10/19) dini hari sejak pukul 00.01 WIB.
Untuk diwilayah hukum Polsek Sukolilo personil melaksanakan patroli di obyek vital yang ada. Salah satunya di SPBU Desa Morkepek kecamatan Labang kabupaten Bangkalan dan beberapa mini market Indomaret.
Kapolsek Sukolilo Akp Sugimin SH., MH. melalui Kasubbag Humas polres Bangkalan Iptu Suyitno, SH.,MH. menyampaikan dengan keberadaan personil Polsek dengan melakukan patroli diharapkan dapat mengantisipasi aksi tindak kejahatan dan juga dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang masih melakukan aktifitas di malam hari.
Dengan keberadaan personil Polsek Sukolilo diharapkan dapat memberikan rasa aman dan kondusif di masyarakat Kecamatan Labang Kabupaten Bangkalan.
Selain di tempat obyek vital, lanjut Kapolsek personil Polsek Sukolilo melaksanakan patroli wilayah sepi pemukiman penduduk.
”Untuk dapat menciptakan semua itu perlu dukungan masyarakat dengan ikut meningkatkan pengamanan swakarsa siskamling, serta menjalin hubungan komunikasi dengan baik dan saling membantu dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat agar selalu kondusif,” imbuhnya. (HMS SKL/L14)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..