Antisipasi Kejahatan, Kapolsek Kemlagi Bersama Anggota Giat Patroli Pasar Kemlagi
Polresta Mojokerto Polsek Kemlagi – Kapolsek Kemlagi AKP Supriadi bersama Kanit Sabhara IPDA Dodik dan anggota Polsek Kemlagi melakukan patroli ke obyek vital dan pertokoan di Pasar Kemlagi, Sabtu(05/10/2019).
Dilaksanakan dengan cara patroli jalan kaki menyusuri pertokoan di pasar kemlagi dan juga sesekali Kapolsek Kemlagi bertanya kepada pedagang tentang harga sembako dimana ramai pedagang yang menjual dagangannya.
Kapolsek Kemlagi AKP Supriadi juga menyempatkan berhenti dan berdialog dengan Bapak H.Sutrisno, pemilik Toko emas, bertujuan untuk menjalin hubungan dengan masyarakat agar lebih dekat, diharapkan warga tidak sungkan / takut memberi saran kepada polisi demi menjaga situasi lingkungan yang aman kondusif selama ini.
Dengan kehadiran petugas yang berpakaian dinas lengkap menunjukkan polisi selalu hadir ditengah-tengah masyarakat. Pihaknya juga menghimbau kepada para penjual agar selalu berhati-hati terhadap barang jualannya dan orang-orang sekitar yang mencurigakan.
“Mari selalu berkomunikasi dengan pihak keamanan apabila ada sesuatu tindak kejahatan ataupun ancaman tindak kejahatan agar langsung menghubungi kami", himbau Kapolsek Kemlagi AKP Supriadi(Humas Polsek Kemlagi).
.
#polisijatim
#polrestamojokerto
#polsekkemlagimjkkota
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..