Rayakan HUT TNI ke-74, Polri dan TNI Olahraga Bersama
Polresta Pasuruan, Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun TNI ke-74 tahun 2019, Yonkav 8 Narasinga Wiratama sebagai tuan rumah penyelenggara Olahraga bersama TNI-Polri. Jumat (4/10).
HUT ke-74 TNI tidak hanya dirasakan oleh anggota TNI, tetapi juga anggota Polri. Polri memperlihatkan keakrabannya dengan memberikan perhatian di hari jadi TNI yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2019.
Seperti yang dilakukan jajaran Polres Pasuruan Kota yang dipimpin oleh Kapolres Pasuruan Kota AKBP Agus Sudaryatno,S.I.K,M.H dan Wakapolres Pasuruan Kota Kompol Mario Prahatinto,SH,S.I.K,M.Si serta para Perwira dan Anggota Polres Pasuruan Kota yang hadir dalam kegiatan Olahraga bersama. Kegiatan ini dihadiri kurang lebih sekitar 250 anggota Polri dan TNI.
Adapun yang hadir dalam kegiatan olahraga bersama dalam menyambut HUT TNI ke -74 yaitu Kapolres Pasuruan Kota AKBP Agus Sudaryatno,S.I.K,M.H beserta Jajaran Polres Pasuruan Kota, Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan,S.I.K S.H M.H beserta Jajaran Polres Pasuruan, . Dandim 0819 Pasuruan Letkol Arh Burhan Fajari,S.SOS beserta jajaran, Danyonkav 8 Kostrad Pasuruan Letkol Kav Suntara Wisnu Budi,S.H beserta jajaran dan Pabung Kodim 0819 Pasuruan Mayor Suhalid.
Momen HUT TNI ke 74 tahun ini sangat spesial. Karena dirayakan bersama anggota TNI dan POLRI ini dibuktikan dengan acara tumpengan yang dilaksanakan di Yonkav 8 Tank Beji Pasuruan.
Tumpeng kiriman berasal dari Kapolres Pasuruan Kota dan Kapolres Pasuruan. Perayaan itu ditandai dengan tiup lilin bersama HUT TNI ke 74. Setelah itu dilanjutkan dengan olahraga bersama dan pembagian doorprise.
Acara sangat meriah diatas panggung masing-masing pejabat memberi sambutan mulai Kapolres, Dandim, dan Komandan Yonkav 8 Beji Pasuruan.
"Kegiatan ini kami lakukan untuk terus menjaga kekompakkan antara TNI dan Polri sebagai aparat keamanan Negara dan acara ini juga bertujuan untuk menjalin sinergritas antara TNI-Polri " Ujar Kapolres Pasuruan Kota.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..