Ke Dua Anggota Polsek Modung Polres Bangkalan Datangi Pemuda Desa Yang Nongkrong Warung
Bhayangkaranews.com - Polda Jatim - Polres Bangkalan, Personil Polsek Modung Polres Bangkalan dalam rangka mengantisipasi gangguan kamtibmas maupun tindak kejahatan lainnya melaksanakan kegiatan rutin patroli di wilayah Kecamatan Modung guna mencegah terjadinya suatu tindakan kejahatan/pelanggaran dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kamis (03/10/2019)
Menggunakan kendaraan polisi backbone, Bripka Machmudi bersama Bripka Rifai mengawali patroli dari kantor Polsek pada pukul 09.00 WIB menyusuri jalan-jalan desa Kecamatan Modung dan pemukiman penduduk.
Dalam pelaksanaan patroli, menyempatkan berhenti di Desa Patenteng serta memberikan pesan kamtibmas kepada sejumlah warga dan anak muda yang nongkrong di warung.
Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si, M.H. menerangkan bahwa, "Kegiatan patroli siang hari yang dilaksanakan bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada warga masyarakat serta menjaga ketertiban lingkungan agar masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan lancar." (MDG/L14)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..