Penyampaian Himbauan Kamtibmas Unitpatroli Polsek Gedeg Kepada Satuan Pengamanan PG Gempolkrep
Polresta Mojokerto – Selain secara rutin melaksanakan pemantauan pada daerah rawan aksi pelaku kejahatan, Unitpatroli Polsek Gedeg Polresta Mojokerto juga melaksanakan kegiatan yang sama dengan sasaran para pelaku usaha guna memberikan himbauan dan pesan kamtibmas kepada petugas satuan pengamanan yang ada.
Seperti halnya yang dilaksanakan Kamis (19/9), saat Unit patroli Polsek Gedeg memberikan himbauan kamtibmas kepada satuan pengamanan perusahaan PG Gempolkerep. Dalam kesempatan tersebut disampaikan himbauan agar lebih meningkatkan kewaspadaan saat melakukan tugas dan tanggung jawab di wilayah tugasnya. Selain itu juga disampaikan pesan untuk sesegera mungkin melaporkan kepada Polsek Gedeg bila mengetahui adanya hal yang mencurigakan.
Kapolsek Gedeg Polresta Mojokerto AKP Edy Purwo, SH menjelaskan bahwa kehadiran personil Polri di lokasi pelaku usaha dilaksanakan guna memberikan rasa aman serta menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas serta motivasi sehingga tetap dalam kewaspadaan dan situasi selalu dalam keadaan aman.(Hms Resmota)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..