Polresta Mojokerto Peringati HUT Polantas Ke-64 Melalui Bhakti Sosial Pemberian Bantuan Air Bersih
Polresta Mojokerto – Dalam rangka peringatan Hari Polantas Ke-64 tahun 2019, Polresta Mojokerto melaksanakan kegiatan bhakti sosial dengan memberikan bantuan berupa air bersih kepada masyarakat Desa Cendoro Kec.Dawarblandong Mojokerto, Kamis (19/9).
Kapolresta Mojokerto AKBP Sigit Dany Setiyono, SH SIK M.Sc (Eng) saat memimpin kegiatan sosial itu mengatakan bahwa dalam kesempatan tersebut diberikan bantuan air bersih sebanyak 3 truk tangki yang masing-masing berisi 7.000 liter kepada warga masyarakat yang sangat membutuhkan dengan cara mengedrop ke rumah-rumah penduduk yang sebelumnya telah mempersiapkan ember serta tempat air lainnya di depan rumah.
“Kegiatan pemberian bantuan air bersih yang dilaksanakan ini merupakan wujud kepedulian Polresta Mojokerto kepada sesama khususnya disaat warga masyarakat sangat membutuhkan ketersediaan air bersih pada musim kemarau seperti ini, dimana sebagian besar sumber air yang ada di desa-desa mengecil hingga mengering. Selain melaksanakan bhakti sosial melalui pembagian air bersih, kepada warga desa juga dihimbau untuk tidak melakukan hal yang dapat menimbulkan bahaya kebakaran,” ungkap Kapolresta.(Hms Resmota)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..