Ini Kata Mantan Ketua KONI Banyuwangi, Akan Tetap Memperjuangkan Olahraga
Foto : Meski Tidak Di KONI, Michael Tetap Akan Perjuangkan Insan Olahraga Banyuwangi.
BhayangkaraNews, Banyuwangi, - Selepas dilantik beberapa hari yang lalu menjadi legislator, Michael Edy Hariyanto meletakkan jabatannya sebagai Ketua Umum KONI Kabupaten Banyuwangi.
Dalam pidatonya di Musorkab yang diadakan di Alam Indah Lestari Rogojampi pada Minggu(1/9/19) Michael memberikan pesan khusus kepada pengurus cabor dan KONI yang baru.
"Jangan main - main dengan anggaran. Jika tidak main - main dengan anggaran pemerintah akan membuka mata. Sampai sekarang masih ada penilaian cabor main anggaran," kata Michael.
Soal penggantinya sebagai Ketua Umum KONI Banyuwangi, Michael menegaskan tidak pernah melakukan intervensi. Dirinya juga tidak pernah mengkondisikan tiap cabor agar memilih orang tertentu.
"Saya katakan pada Tim Penjaringan Penyaringan (TPP) untuk mencari orang yang terbaik. Tidak ada pengondisian uang dan sebagainya. Jika ada silahkan bubarkan Musorkab," tegasnya.
Selepas meninggalkan kursi KONI, Wakil DPRD Banyuwangi periode 2019 - 2024 akan tetap berjuang untuk olahraga. Langkah yang akan dilakukan adalah mengawal para atlit dan cabor agar mendapat dana yang layak dari pemerintah.
"Atlit kita hebat dan berprestasi. Padahal pendanaannya kurang. Kedepan lewat jalur legislator saya akan berjuang bagi kemajuan atlit," janjinya.
Ketika Porprov 2019 yang lalu, lanjut Michael, matanya tak mampu menahan air mata. Tangis itu pecah karena kamar dan hotel para atlit jelek serta tak layak.
"Malah ada cabor yang masak sendiri. Sementara prestasi atlitnya luar biasa. Mengejar prestasi harus didukung pemerintah dengan menyediakan dana penunjang yang besar. Dengan olahraga yang baik warga akan sehat," pungkas Michael.(Bambang/Sugiono).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..