Cegah Gangguan Kamtibmas Dalam Kegiatan Car Free Day, Personil Sat Sabhara Laksanakan Pengamanan
Polresta Mojokerto – Dengan meningkatnya kegiatan masyarakat di kawasan aloon-aloon sehubungan dengan diberlakukannya kawasan Car Free Day di hari Minggu pagi, personil Sat Sabhara Polresta Mojokerto turun di lapangan guna membantu pengamanan kegiatan masyarakat tersebut.
Seperti halnya yang dilaksanakan Minggu pagi (1/9) saat dilaksanakannya pemantauan kegiatan masyarakat yang beraktivitas berolah raga maupun rekreasi keluarga di area Car Free Day tersebut . Dengan kehadiran anggota Polri di tengah-tengah masyarakat tersebut diharapkan mampu untuk memberikan rasa aman dan nyaman sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan lancar. Selain memberi pelayanan pengamanan, personil Sat Sabhara juga melakukan kegiatan penyampaian himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat serta juru parkir.
Kepada warga yang ada di lokasi dihimbau untuk tidak menggunakan perhiasan berlebihan sehingga tidak memicu aksi kejahatan, sedangkan kepada juru parkir diharapkan untuk turut mengantisipasi aksi curanmor khususnya pada lahan parkir yang menjadi tanggung jawabnya.
Kasat Sabhara Polresta Mojokerto AKP.Amat, SH,MH mengatakan bahwa keberadaan anggota Polri di tengah masyarakat mampu menghilangkan kesempatan pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya serta memberi rasa aman dan nyaman warga saat melakukan aktivitasnya.(Hms Resmota)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..