Kapolresta Mojokerto Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Semeru 2019
Polresta Mojokerto – Kapolresta Mojokerto AKBP Sigit Dany Setiyono, SH SIK M.Sc (Eng) memimpin kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Semeru 2019 bertempat di lapangan Patih Gajah Mada Mapolres yang dilaksanakan dengan tema “Dalam Rangka Cipta Kondisi Hasil Pilpres 2019 Meningkatkan Kesadaran Dan Kepatuhan Masyarakat Dalam Mewujudkan Kamseltibcarlantas Polri Sebagai Penggerak Revolusi Mental Serta Pelopor Tertib Sosial Di Ruang Publik”, Kamis (29/8).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut seluruh unsur Forkopimda plus dan diikuti oleh pasukan Denpom V/2 Mojokerto, Kodim 0815 Mojokerto, Polresta Mojokerto, Dinas Perhubungan serta Satpol Polisi Pamong Praja. Dalam kesempatan itu Kakorlantas Polri melalui amanatnya yang dibacakan oleh Kapolresta Mojokerto Kota menyampaikan delapan sasaran Operasi Patuh 2019.
Adapun delapan sasaran tersebut diantaranya adalah pengendara kendaraan bermotor roda dua yang tidak menggunakan helm SNI, pengendara kendaraan bermotor roda empat yang tidak menggunakan safety belt, pengendara kendaraan bermotor yang melebihi batas kecepatan, pengendara kendaraan bermotor yang melawan arus, pengendara kendaraan bermotor yang berada di bawah pengaruh alkohol, pengendara kendaraan bermotor yang masih dibawah umur, menggunakan handphone saat berkendara, kendaraan bermotor yang menggunakan lampu rotator/strobo dan sirine.
Dalam apel gelar pasukan tersebut Kapolresta Mojokerto melakukan pengecekan langsung kesiapan seluruh pasukan serta penyematan pita operasi kepada tiga personil perwakilan.(Hms Resmota)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..