Patroli Perbankkan Polsek Kemlagi, Upaya Beri Rasa Aman Nyaman Nasabah Bertransaksi
Polresta Mojokerto – Polsek Kemlagi Polresta Mojokerto siap memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh warga masyarakat guna mewujudkan motto Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, dalam segala kegiatan yang dilaksanakannya.
Demikian juga yang dilaksanakan Jum’at (23/8) saat Kanitsabhara Ipda Dodik bersama Kanitprovos Aiptu Muslimin melaksanakan pemantauan situasi perbankkan yang ada di wilayah Kec.Kemlagi Mojokerto. Selain untuk berkoordinasi Unitpatroli juga memberikan himbauan kepada satuan pengamanan untuk tetap menjaga kewaspadaan dan kesiapsiagaan terhadap terjadinya gangguan kamtibmas pada lingkungan tugasnya.
“Keberadaan personil Polri di perbankkan selain untuk mengamankan barang, orang dan tempat juga mengemban tugas Binluh dengan menghimbau nasabah agar meminta pengawalan Polri bila membawa uang dalam jumlah banyak tanpa dipungut biaya,” ungkap Kapolsek Kemlagi AKP Eddy Purwo S, SH.(Hms Resmota)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..