Bhabinkamtibmas Banjaran Bersama Babinsa dan Warga Amankan Terduga Pencuri
Polresta Kediri - BKTM Banjaran, Polsek Kediri Kota, Polresta Kediri, Aipda Andik Yulianto kembali melaksanakan patroli keamanan, pada Jumat 12 Juli 2019 pukul 04.30 WIB s/d selesai. Petugas datang ke sejumlah rumah warga.
Salah satunya adalah rumah M.Nashiruddin S.Pd.i, Jl. Banjaran, Kota Kediri. Lokasi rumah ini berada di timur Masjid Assa Adah Banjaran Kota Kediri.
Petugas bersama dengan warga dan Babinsa Sertu Prasetyo mengamankan seseorang diduga melakukan percobaan pencurian di dalam rumahnya M. Nashiruddin S.Pd.i, Jl. Banjaran 1 No. 60-110 rt.03/rw.05 Banjaran Kota Kediri.
Terduga pelaku SF (26) asal Dsn.Dermaga Rt. 08 Ds. Nowa Kec. Woja Kab. Dompu NTB. Kemudian terduga pelaku diserahkan ke piket SPK Polsek Kota dan Reskrim untuk ditindak lanjuti lebih lanjut.
Selanjutnya, persoalan tersebut berusaha diselesaikan melalui jalur kekeluargaan. Kedua belah pihak dipertemukan untuk dimediasi penyelesaian.
“Kedua belah pihak antara pemilik rumah dan pelaku telah sepakat dan setuju diselesaikan secara kekeluargaan, pelaku mengakui dan meminta maaf serta berjanji tidak akan mengulangi perbuatan tersebut,” kata Kasubbag Humas Polresta Kediri, AKP Kamsudi.
Kemudian pihak pemilik rumah tidak menuntut secara hukum yg selanjutnya pelaku diserahkan ke pihak keluarga atau Ponpes Wali Barokah untuk dilakukan pembinaan lebih lanjut. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..