Polsek Kenjeran Gelar Lomba Futsal Tingkat Anak-anak
Bhayangkaranews.com- Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-73, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar pertandingan futsal untuk anak-anak RW 02 Kelurahan Kenjeran. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan tiap RT, Selasa malam, 25 Juni 2019.
Acara pertandingan futsal ini dilaksanakan di lapangan futsal RW 02 yang dimulai pada pukul 21.00.
Kegiatan tersebut dipantau oleh Aiptu Choifin, Babinkamtibmas Kenjeran, Polsek Kenjeran.
Seluruh tim yang terlibat bertanding dengan serius untuk dapat menjadi pemenang atau juara.
Dari pertandingan ini, juara diraih oleh tim futsal RT 04 yang saat itu juga langsung memperoleh hadiah dari Aiptu Choifin.
Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, masih banyak lomba dan pertandingan lainnya yang akan dilaksanakan dalam memperingati Hari Bhayangkara Ke-73.
“Kegiatan lomba-lomba dan pertandingan ini kami gelar di kampung-kampung dengan tujuan agar dapat dekat masyarakat,” ujarnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..