Kapolsek Krembangan Berikan Arahan Tingkatkan Patroli & Fungsi Binmas
Bhayangkaranews.com- Untuk meningkatkan kinerja personil, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rutin mengadakan evaluasi setiap seminggu sekali.
Seperti yang dilakukan Selasa pagi, 18 Juni 2019 di ruang VIP yang dimulai pada pukul 09.00.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH yang diikuti seluruh pejabat utama Polsek.
Dalam kegiatan ini, seluruh pejabat utama Polsek menyampaikan hasil kerja mereka satu persatu selama sepekan terakir dilanjutkan dengan penyampaian arahan dari Kapolsek.
Saat itu Kompol Esti juga menyampaikan arahan mengenai patroli dan fungsi Binmas. Dia menekankan semua personil untuk meningkatkan kegiatan patroli, termasuk memberikan himbauan ke masyarakat demi terwujudnya situasi yang aman, damai dan sejuk.
Selain itu Kapolsek juga menekankan agar para personil Binmas, termasuk diantaranya Babinkamtibmas, untuk rajin sambang ke tokoh masyarakat (tomas) guna menyampaikan pesan-pesan positif untuk menyamakan persepsi dengan Polsek Krembangan.
“Evaluasi kinerja ini rutin kami lakukan setiap seminggu sekali. Tujuannya jika ada yang kurang dari kinerja personil, bisa cepat dibenahi. Termasuk memberikan arahan untuk peningkatan kinerja patroli tempat-tempat rawan 3C seperti mini market gerai ATM dan lain-lain,” ujarnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..