Gelar Pasukan Ops Ketupat 2019 Di Polda Jatim
Bhayangkaranews.com | Surabaya - Pelaksanaan apel gelar pasukan "OPERASI KETUPAT SEMERU 2019" di Polda Jatim bertindak sebagai inspektur upacara Gibernur Jatim Hj. Kofifah Indar Parawansa didampingi Lapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya. Selasa. (28/5/19).
Gubernur Jatim membacakan amanat Kapolri, bahwasanya pelaksanaan gelar ops ketupat saat ini akan dilaksanakan selama 13 hari terhitung mulai hari ini sampai tanggal 10 juni 2019.
Operasi Ketupat dilaksanakan serentak se Indonesia dengan melibatkan 135 ribu personil gabungan dan sebagai prioritas 10 daerah termasuk jatim.
Pelaksanaan operasi ketupat ini lebih ditekankan kepada kelancaran arus lalin di arus mudik dan balik.
Hadir dalam apel gelar Wakapolda Jatim, Kas Gartap III Surabaya, Dan Pasmar I Surabaya, Pejabat Utama Polda Jatim, Pejabat Utama Kodam V Brawijaya, Ketua MUI Jatim dan pejabat utama Pemprop Jatim.
Pengamanan saat ini polri dibantu TNI dan instansi samping dalam mengamankan hari raya idul fitri dengan tujuan rasa aman dan nyaman di masyarakat.
Lebih lanjut Kapolri melalui Gubernur disampaikan agar kepada seluruh personil menjaga kesehatan dan menjaga soliditas personil serta menghindari pelanggaran personil dilapangan.(sudi)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..