Dinilai Inkonstitusional FKUB Kabupaten Jembrana Tolak Gerakan People Power
Bhayangkaranews,Jembrana - Dinilai Inkonstitusional Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Kabupaten Jembrana yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB ) Kabupaten Jembrana menolak aksi pengerahan massa “ People Power “.
Seperti yang disampaikan Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB ) Kabupaten Jembrana I Ketut Arsana didampingi tokoh agama lain yang bertempat di Sekretariat FKUB Jembrana. Jumat ( 17/5/2019 ).
Menurutnya tahapan Pemilu 2019 yang dilakukan oleh KPU Jembrana dari awal, sampai rekapitulasi tingkat kabupaten telah selesai, semua tahapan sudah berjalan dengan transparan, jujur, adil dan demokratis.
Setelah selesai pelaksanaan Pemilu, untuk hasilnya mari kita tunggu pengumuman resmi dari KPU dengan sabar, jangan sampai pesta demokrasi mengganggu kenyamanan dalam berbangsa dan bernegara, mari kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa jangan sampai terprovokasi dengan isu yang menyebabkan perpecahan, jelasnya.
Pada kesempatan tersebut I Ketut Arsana bersama sejumlah tokoh agama ( Toga ) dan tokoh masyarakat ( Tomas ) yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB ) Kabupaten Jembrana telah sepakat untuk menyerukan penolakan gerakan people power yang dihembuskan pihak – pihak yang tak puas dengan proses Pemilu tahun 2019.
Pihak – pihak yang tidak puas dengan hasil Pemilu 2019, hendaknya menempuh mekanisme – mekanisme yang telah ditetapkanbukan dengan mengerahkan massa " People Power", Indonesia adalah negara yang berdaulat dan berdemokrasi serta sudah memiliki mekanisme resmi untuk menyelesaikan semua permasalahan Pemilu, tegasnya.
( Putra Jembrana Zed )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..