Polsek Semampir Gelar Patrol Sahur Keliling di Ampel & Sidotopo
Bhayangkaranews.com- Kegiatan Sahur On The Road dilaksanakan Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di kawasan Ampel dan Sidotopo, Jumat dini hari, 17 Mei 2019.
Acara ini dipimpin Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus yang didampingi Danramil Semmapir.
Saat itu kegiatan dimulai pukul 02.00 diikuti Kanit Binmas Polsek Semampir AKP Mulyono, Babinkamtibmas Ampel Aiptu Achmad Faruk dan beberapa personil Unit Lantas bersama Unit Sabhara.
Kegiatan ini diawali dengan membunyikan musik patrol yang diikuti oleh grup Patrol Amanah dari RW 12 Kelurahan Sidotopo.
Saat itu patroli keliling dilaksanakan di mulai Jalan Pegirian menuju Jalan Nyamplungan, kemudian dilanjutkan dengan menyusuri pemukiman warga di areal religi Ampel.
Selanjutnya pukul 02.30 dilanjutkan dengan santap sahur bersama warga RT 03 RW 03 Kelurahan Ampel.
Sebelum acara makan sahur, Kapolsek sempat menyampaikan beberapa pesan. Diantaranya menghimbau agar warga saling menjaga kerukunan dan memperbanyak ibadah selama bulan suci Ramadhan.
“Dengan saling hidup rukun, maka lingkungan akan menjadi sejuk dan damai. Apalagi sekarang ini Bulan Ramadhan, bulan yang memang seharusnya diisi dengan kebaikan-kebaikan,” ujarnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..