Kasat Sabhara Polresta Kediri Ajak Anggota Olah Raga Ringan Sebelum Jalankan Tugas Pengamanan Pemilu
Polresta Kediri – Banyaknya aktivitas selama Pemilu 2019 yang banyak menguras tenaga dan fikiran membuat anggota Sat Sabhara Polresta Kediri harus bisa benar-benar menjaga kesehatan. Untuk mengimbangi banyaknya aktivitas selama 24 jam adalah dengan cara olah raga.
Seperti yang dilakukan pada Senin siang (22/4) di halaman Mapolresta Kediri , Kasat Sabhara Polresta Kediri AKP Riko Saksono memimpin olah raga ringan anggotannya. Selain untuk menjaga kesehatan selama patroli juga mengurangi kepenatan selama bertugas. Sebab pemilu 2019 ini benar-benar menguras tenaga dan banyak diantarannya anggota Polri yang gugur dalam menjalan tugas saat pengamanan Pemilu.
“Pelaksanaan olah raga ringan selesai giat pam TPS untuk menghilangkan ketegangan anggota Sat Sabhara sesuai dengan himbauan AS SDM KAPOLRI nomor 04 tentang Olah Raga ringan. Dan Alhamdulillah kegiatan bisa kita laksanakan di halaman Mapolresta Kediri sebelum kembali menjalankan aktivitas patroli menjaga keamanan pemilu dan masyarakat,”kata AKP Riko Saksono, S.E, Kasat Sabhara Polresta Kediri. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..