Kapolres Ponorogo Berikan Motifasi Anggota Pengamanan Rapat Pleno
Bhayangkaranews.comTak ingin anggota patah semangat karena sehari penuh melakukan pengamanan Rapat Pleno Terbuka dan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilu 2019 di 21 PPK se Ponorogo, Kapolres Ponorogo mendatangi anggota.
Tak hanya di kawasan kota, orang nomor satu di Polres Ponorogo ini mendatangi berbagai wilayah di Ponorogo sejak pagi hari. Tidak hanya mengerahkan personel tetapi juga menempatkan Pamatwil dari Polres Ponorogo yang terdiri dari para Kabag, Kasat dan Perwira Staff Polres Ponorogo.
‘’Peninjauan ini untuk memastikan bahwa penghitungan surat suara di masing masing PPK berjalan aman dan lancar,’’ kata Kapolres Ponorogo, AKBP Radiant (21/4).
Tak hanya itu, Polres juga menyiapkan pasukan bersenjata lengkap untuk antisipasi oknum yang tidak bertanggung jawab atas proses penghitungan suara. Yakni satu pleton personel Raimas Sabhara. Bahkan mereka diharuskan melaksanakan patroli dan menyambangi di tiap tiap PPK serta menyiagakan dua regu Raimas Reskrim (Resmob) dengan senjata lengkap.
‘’Kegiatan pengamanan untuk menjamin Rekapitulasi di PPK berjalan lancar dan pelaksanaan pengamanan sesuai dengan rencanaan dan tidak ada kendala permasalahan sedikitpun," tutur Kapolres.
Penuli/ publish husnut
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..