Unit Lantas Polsek Krembangan Pantau Keamanan Logistik Pemilu
Bhayangkaranews.com- Pemantauan logistik Pemilu terus dilakukan Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Semua logistik Pemilu di wilayahnya terus dipantau dan diawasi melalui kegiatan patroli malam.
Seperti halnya yang dilakukan personil Unit Lantas Polsek Krembangan, Senin, 15 April 2019.
Saat itu pemantauan dilakukan di sekretariat PPS di kantor Kelurahan Perak Barat yang dijaga anggota Linmas.
Usai memastikan kelengkapan logistik, personil Unit Lantas Polsek Krembangan menyampaikan pesan-pesan keamanan kepada petugas Linmas di lokasi. Mereka dihimbau waspada terhadap orang-orang yang tidak dikenal, untuk mencegah hal-hal negatif.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, kegiatan pemantauan ini rutin dilaksanakan setiap hari.
“Tidak hanya di PPS Perak Barat. Semua logistik Pemilu yang tersimpan di wilayah hukum Polsek Krembangan rutin kami lakukan pemantauan,” jelasnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..