Sat Reskrim Polres Kediri Berhasil Amankan Pelaku Persetubuhan Gadis Belia
Nasib nahas menimpa SH (16) warga Kabupaten Kediri. Dia menjadi korban persetubuhan yang dilakukan RK (60) yang tidak lain adalah tetangganya. Kejadian tersebut terjadi saat korban hendak membeli sesuatu di kios milik RK. Saat ini RK tangkap Satreskrim Polres Kediri untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Kejadian tersebut diketahui orang tua SH ketika mereka melihat perubahan pada putrinya. Biasanya mereka tidak pernah melihat putrinya menjadi seorang yang pendiam, namun beberapa belakangan terlihat murung. Merasa curiga, orang tua SH menanyai putrinya.
SH mengaku jika dirinya telah menjadi korban persetubuhan yang dilakukan oleh RK. Peristiwa tersebut terjadi pada oktober 2018 lalu ketika korban pergi untuk membeli sesuatu di toko milik korban. Niat buruk RK pun muncul saat rumah milik korban dalam keadaan sepi.
Pelakupun memaksa korban masuk ke dalam rumah untuk memuaskan hasratnya. Mendengar hal tersebut membuat kedua orang tua SH tidak terima. Kejadian tersebut kemudian dilaporkan ke Unit PPA Polres Kediri untuk proses hukum lebih lanjut.
Kasat Reskrim Polres Kediri AKP Ambuka Yudha mengungungkapnya setelah mendapat laporan tersebut petugas langsung melakukan serangkaian penyelidikan. Petugas melakukan penangkapan terhadap RK dan membawanya ke Polres Kediri untuk penyidikan lebih lanjut.
“Setelah pihak keluarga melaporkan kejadian tersebut, kita lakukan pemeriksaan dan melakukan penangkapan terhadap pelaku,” tegas AKP Ambuka.
Dari hasil introgasi, pelaku mengakui telah mensetubuhi korban dan mengancamnya untuk tidak menceritakan kepada orang lain. Penyidik akhirnya menetapkan RK sebagai tersangka. Pelaku dijerat dengan undang undang perlindungan anak dengan ancaman hukuman minimal 5 tahun. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..