Satsabhara Polres Tanjung Perak Lakukan Penertiban Parkir Liar
Bhayangkaranews.com- Penertiban truk yang parkir liar dilakukan personil Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama sekuriti Pelindo di seputaran lapangan Prapat Kurung, Jumat pagi, 29 Maret 2019.
Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah kemacetan, sekaligus memperlancar kendaraan yang akan masuk dan keluar pelabuhan.
Penertiban ini juga diikuti dengan menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat yang ditemui di sekitar lokasi.
Mereka diminta agar selalu waspada dan berhati-hati terhadap kemungkinan terjadinya tindak kriminalitas.
Menurut Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, kegiatan penertiban parkir ini rutin dilakukan setiap hari bersama sekuriti Pelindo di beberapa tempat yang merupakan akse ke pelabuhan.
“Selain di Prapat Kurung, penertiban parkir liar ini juga kami lakukan di Terminal Ujung, Jalan Perak Barat, Jalan Kalimas Baru dan beberapa tempat lainnya,” kata Heru.(hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..