Polsek Pabean Cantikan Kontrol Gudang Logistik Pemilu di Kecamatan
Bhayangkaranews.com- Patroli malam dilaksanakan Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di kantor kecamatan, Minggu malam, 17 Maret 2019, untuk memantau keamanan logisik Pemilu.
Kegiatan ini diikuti personil Unit Lantas dan Unit Sabhara Polsek Pabean Cantikan, yang dipimpin AKP Made Sandha.
Saat itu pemantauan dilakukan di gudang penyimpanan logistik Pemilu. Disana terdapat kotak dan bilik suara, yang akan dipakai saat pelaksanaan Pemilu tanggl 17 April 2019.
Dalam kesempatan itu, personil Polsek Pabean Cantikan mengecek kondisi ruangan untuk memastikan tidak ada hal-hal negatif yang terjadi.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH. S.I.K, kegiatan patroli logistik Pemilu di kantor kecamatan ini dilakukan rutin setiap malam.
“Selain melakukan patroli malam, kami juga menempatkan personil untuk berjaga di kantor kecamatan bersama anggota Linmas. Khususnya untuk mengamankan logistik Pemilu,” ujarnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..