Terbakar Saat Pengisian Bahan Bakar, Anggota Polsek Gampengrejo Datangi TKP
Kebakaran terjadi di SPBU Ngebrak, Kecamatan Gampengrejo, Senin (11/3). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Saat ini petugas kepolisian masih melakukan penyelidikan terhadap kebakaran tersebut.
Pramono, petugas SPBU mengungkapkan peristiwa tersebut terjadi pukul18.30 WIB. Saat itu sedang ada pembeli membeli pertamina menggunakan tabung aluminium. Pada saat pengisian tabung tersebut tiba tiba tersulut api.
“Tadi saat ada orang membeli dengan tabung aluminium, saat diisi tiba tiba terbakar,” ungkapnya.
Hal tersebut membuat para petugas langsung berhamburan. Api sempat berkobar di sekitar area SPBU. Petugas langsung mencoba memadamkan menggunakan tabung pemadam kebakaran, sehingga api tidak sampai merambat ke bagian lainnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Proses jual beli bahan bakar sempat tersendat karena petugas membersihkan sisa sisa bakaran. Kejadian tersebut kemudian dilaporkan ke Polsek Gampengrejo.
Sementara itu Kapolsek Gampengrejo AKP Muklason mengungkapkan masih melakukan penyelidikan terhadap kebakaran tersebut. Sementara kerugian yang dialami adalah 10 liter pertamina yang terbakar bersama dengan tabung aluminium milik pembeli.
“Tidak ada korban jiwa. Kita masih melakukan penyelidikan mengenai penyebab kebakaran,” ungkap AKP Muklason. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..