Polsek Kenjeran Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Malam
Bhayangkaranews.com- Pengamanan kebaktian di Gereja Ratu Pecinta Damai di Jalan Pogot Baru, dilaksanakan Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Minggu malam, 3 Maret 2019.
Saat itu pengamanan dilakukan oleh Ipda Dwi Raharjo, Panit Binmas Polsek Kenjeran bersama eptugas sekuriti gereja.
Kebaktian kali ini dimulai pada pukul 17.30 hingga pukul 19.00, dan dihadiri sekitar 100 orang jemaat.
Hadir selaku pemimpin kebaktian adalah Pendeta Romo Karyono, yang membawakan khotbah dengan tema, ‘Mengapa Kita Berpantang Dan Berpuasa’.
Diungkapkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pengamanan kebaktian ini dilaksanakan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, khususnya umat nasrani yang sedang melaksanakan ibadah.
“Tujuan dari pengamanan ini adalah agar pelaksanaan kebaktian berjalan lancar, tanpa ada gangguan apapun,” ujarnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..