Ratusan Personil Polres Kediri Dikerahkan Untuk Amankan Perayaan Nyepi
Menjelang Peringatan Hari Raya Nyepi, Kapolres Kediri mengelar silahturhami dengan para tokoh agama hindu di Kabupaten Kediri, Rabu (27/2). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan keamanan pelaksanaan rangkaian kegiatan hari raya nyepi yang akan berlangsung pada 7 maret mendatang.
Kapolres Kediri AKBP Roni Faisal S.I.K. mengungkapkan setidaknya sebanyak 100 personil akan dikerahkan untuk pengamanan rangkaian kegiatan hari raya nyepi. Petugas akan disiagakan di pure pure yang mengelar kegiatan ritual peringatan hari raya nyepi.
“Kita lakukan koordinasi dengan tokoh agama Hindu mengenai peringatan pengamanan Hari Raya Nyepi,” tegas AKBP Roni.
AKBP Roni menambahkan puncak peringatan Hari Raya Nyepi ditandai dengan arak arakan ogoh ogoh. Seperti tahun tahun sebelumnya puluhan ogoh ogoh tersebut akan diarak di Simpang Garuda, Kecamatan Pare. Petugas akan disiagakan untuk memantau keamanan pelaksanaan arak arakan.
Selain itu AKBP Roni menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk ikut menjaga kamtibmas. Kapolres Kediri meminta untuk saling menghormati perbedaan agama yang ada.
“Kita menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan,” ujar AKBP Roni. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..