Unit Satwa Polres Tanjung Perak Lakukan Pemeliharaan Rutin Anjing Pelacak
Bhayangkaranews.com- Perawatan anjing pelacak rutin dilakukan personil Unit Satwa Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak setiap hari. Mulai pemberian makan, memandikan dan melatih kecekatan.
Diantaranya seperti yang dilakukan anggota Unit Satwa Kamis sore, 14 Pebruari 2019 di kandang pemeliharaan anjing pelacak.
Perawatan ini dilakukan agar saat dibutuhkan sewaktu-waktu, para anjing pelacak peliharaan Polres Pelabuhan Tanung Perak dapat melaksanakan tugas dengan baik.
Mereka juga dilatih secara berkala, termasuk dilatih ketangkasan untuk menghadapi para pelaku tindak kejahatan.
Diungkapkan Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, perawatan anjing pelacak ini dilakukan oleh anggota Unit Satwa yang memang sudah ahli di bidangnya.
“Anggota Unit Satwa ini sangat terlatih. Jadi, mereka tahu bagaimana cara merawat anjing-anjing pelacak itu dengan baik. Termasuk melatih pengenalan barang-barang terlarang seperti narkoba. Bahkan sekarang ini kami juga memiliki anjing pelacak yang sudah dilatih untuk mengenali aroma minuman keras. Jadi, ketika ada razia miras, anjing-anjing ini akan dibawa untuk mendeteksi jika ada miras yang disembunyikan,” ujarnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..