Serap aspirasi Warga, Polsek Pesantren Adakan Cangkrukan Kamtibmas
Polresta Kediri - Unit Binmas Polsek Pesantren melakukan rangkaian kegiatan, pada Senin tgl 11 Pebruari 2019. Awalnya, anggota BKTM melaksanakan Pos pagi, sesuai dengan ploting yang sudah ditentukan.
Sementara itu, anggota BKTM melaksanakan sambang warga, DDS, Binluh, Cangkrukan Kamtibmas, serta memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga masyarakat diwilayah Kelurahan masing-masing.
"BKTM Pakunden sambang di warga lingkungan Pakunden dialogis menghimbau utk ikut serta mensukseskan pileg dan pilpres tahun 2019, dan menjaga kebersihan di lingkungan sekelilingnya," kata Kasubbag Humas Polresta Kediri, AKP Kamsudi.
Sementara itu, Kanit Binmas Polsek Pesantren, Panit 1 Binmas, dan BKTM Kel. Bawang mendampingi Kapolsek Pesantren Kompol Paidi Sadiarto SH. menjadi Irup/Pembina Upacara di SMK Darussalam Kelurahan Bawang.
Dalam amanatnya Kapolsek membacakan amanat dari Ka Polresta Kediri yang bertemakan Millenial Road Safety Festival, selesai upacara dilanjutkan Binluh tentang Penyalah gunaan Narkoba oleh Kanit Binmas kepada Siswa Siswi SMK Darussalam bertempat di ruang kelas, yang diikuti oleh 60 siswa & siswi di dampingi oleh Guru Ilham.
Sementara itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Ketami melaksanakan dialogis dan binluh kepada warga binaannya terutama kepada anak anak pelajar yg lagi bolos sekolah di warung kopi supaya tidak membolos saat sekolah dan harus belajar dg sungguh sungguh dan serta semangat dalam bersekolah.
Lalu, Bhabinkamtibmas Pakunden bersama tiga pilar dan ketua Takmir mushola Ar Rohmad Lingkungan Bence RT 31/06, melaksanakan koordinasi terkait akan diadakan kegiatan pengajian malam Jumat Gus Lik, yg akan dilaksanakan pada hari kamis 14 Pebruari 2019 di Mushola Ar Rohmad Lingkungan Bence Pakunden.
Bhabinkamtibmas Blabak binluh MUKLAS pagut rt 22 rw 8 .agar jaga kebersihan antisipasi wabah DB dan tdk lupa datang ke tps saat pilpres/ pileg demi sukses pesta demokrasi. Bhabinkamtibmas Tosaren sambang warga di Rt.31 Rw.11 sekaligus himbau tetap giatkan ronda malam, tetap bangun silaturahim antar tetangga, bangun kerukunan dan kedamaian menjelang Pilpres dan Pileg.
Bhabinkamtibmas Tempurejo melaksanakan giat koordinasi dengan Kasi Trantib tentang penanganan ODGJ an. RISKY S di Rt. 02 Rw. 01. Di kantor Kelurahan Tempurejo. Bhabinkamtibmas Banaran sambang warga di lingkungan Rt. 16 dan rt. 15 dan sampaikan himbauan agar di musim penghujan ini supaya giatkan gerakan 3M plus guna cegah mewabahnnya DBD di lingkungannya.
Bhabinkamtibmas Kel. Bangsal sambang dan tatap muka dengan warga YAHYA dkk di Rt. 07 Rw. 04 serta memberikan himbauan Kamtibmas agar selalu menjaga kerukunan dengan tetangga guna mensukseskan pilleg dan pilpres bulan April tahun 2019.
Bhabinkamtibmas Kel. Ngletih sambang dan tatap tatap muka dengan warga Bapak rakimin warga rt 07 rw 02 Ngletih serta memberikan pesan Kamtibmas agar selalu waspada dengan tamu di lingkunganya yang belum di kenal guna cegah terorisme.
Bhabinkamtibmas kel pesantren sambang warga dan sampaikan pesan kam tibmas menjelang pilleg dan pilpres 2019 agar di aktifkan kembali pos kamling shg tercipta sutuasi yg kondusip dan warga di himbau untuk tidak minum -minuman keras serta mengkomsumsi obat obat terlarang (narkoba).
Bhabinkamtibmas kel Bawang tatap muka warga ibu ibu pkk sampaikan pesan kamtibmas agar warga bersama- sama warga lainya menjelang pilleg dan pilpres 2019 untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, dan tamu 1X24 jam wajib lapor Rt / Rw setempat.
Bhabinkamtibmas Pakunden sambang di pos kamling RT 01 RW 01 meng himbau utk selalu patroli di lingku ngan dan selalu menghidupkan poskamling utk mencegah terjadi nya gangguan kamtibmas di lingkungan sekelilingnya. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..